Uncategorized

Rayakan Ulang Tahun J-hope BTS, Jimin BTS Memberi Suprise Menari Bersama di Live Weverse

Literasi
2628
×

Rayakan Ulang Tahun J-hope BTS, Jimin BTS Memberi Suprise Menari Bersama di Live Weverse

Sebarkan artikel ini
J-Hope
Jhope merayakan ulang tahun di Live Weverse bersama ARMY (Sumber Foto : Weverse)

Korea Selatan, Literasiaktual.com – J-Hope alias Jung Ho-Seok dikenal sebagai penari utama dan rapper dari grup asal Korea Selatan yaitu Bangtan Sonyeondan. J-Hope lahir di Gwangju, pada tanggal 18 Februari 1994. Ia memiliki kakak perempuan bernama Jung Dawon yang memiliki usaha pakaian bernama Mejiwoo.

Di usia J-Hope yang bertambah, bintang multi-talenta tersebut merayakan ulang tahun dengan sangat istimewa. J-Hope BTS memulai perayaan ulang tahunnya dengan melakukan siaran langsung di weverse. Melalui Live ini dia menerima langsung ucapan selamat ulang tahun dari para penggemar. Selain itu, bebeberapa member BTS memicu reaksi heboh dari para penggemar yaitu ARMY dengan menjadi cameo singkat dalam siaran langsung tersebut.

J-hope
Park Jimin ke Live Jhope [Sumber : Weverse]
baca juga Kolaborasi Paling Epik Legend K-Pop Taeyang Bigbang dan Jimin BTS Merilis Lagu Vibe Versi Live

baca juga Suga BTS Hebohkan ARMY Indonesia, Konser Agust D Tour Selama 3 Hari di ICE BSD Jakarta

Jimin hadir di siaran langsung weverse untuk memberikan selamat ulang tahun dan merayakannya bersama-sama. Penari utama dari BTS ini merupakan sunshine (julukan yang diberikan ARMY) juga mendapatkan ucapan selamat ulang tahun dari Jin yang sedang menjalani Wajib Militer, seperti biasa Jin memberikan ucapan dengan cara khasnya sendiri.

Pelantun lagu Arson menyiapkan kue ulang tahun, memutar lagu selamat ulang tahun dengan membaca pesan dari para ARMY. Pada perayaan ini, Dance Leader BTS ini mengatakan kepada para penggemar :

“Kembali seperti ini lagi, sekali lagi saya mengucapkan terimakasih. Terimakasih selalu dan setiap tahun begitu banyak yang mencintai dan perhatian yang diberikan. Terimakasih banyak semuanya, berkat kalian semua, aku punya J-Hope. Happy Birthday J-hope, Happy Birthday to Me, Thank you ARMY, Love you ARMY”

J-Hope juga menyebutkan kue ulang tahun yang dikirimkan oleh Yoongi alias Suga BTS, dan kegiatannya akhir-akhir ini banyak dihabiskan bersama Jimin dengan bermain game hingga pagi hari.

Tinggalkan Balasan