JAKARTA, LITERASIAKTUAL.COM – Suga BTS atau bernama lengkap Min Yoon Gi mengejutkan para penggemar di Indonesia pada Selasa 14 Februari 2023. Melalui agensinya, Big Hit Music mengumumkan konser solo dengan nama Agust D Tour. Indonesia menjadi salah satu negara tujuan dari 11 negara yang di konfirmasi untuk konser Solo Suga BTS. Konser dengan nama Agust D Tour akan dilaksanakan selama tiga hari di Indonesia, yaitu pada 26, 27, dan 28 Mei 2023 di Indonesia Convention Exhibition (ICE BSD), Hall 5-6.
Sementara mengenai harga tiket serta jadwal penjualan tiket konser Agust D Tour / Suga BTS di Indonesia belum mendapatkan info lebih lanjut, dilansir dari akun resmi pihak promotor Agust D Tour yaitu @ime_indonesia mengatakan akan segera mengumumkanya. Ime Indonesia selaku promotor mengatakan bakal mengumumkan itu mendatang.
Tour solo oleh musisi Suga of BTS akan dimulai U.S, dimulai dari Belmont Park/UBS Arena (26-27 April), Newark/Prudential Center (29 April), Rosemont/Allstate Arena (3,5-6 Mei), Los Angelas/Kia Forum (10-11,14 Mei), dan Oakland/Oakland Arena (16-17 Mei).
Setelah Tour di US, dilanjutkan ke tour Asia Tenggara yang dimulai dari Indonesia/Indonesia Convention Exhibition [ICE BSD] Hall 5-6 (26-28 Mei), dilanjutkan ke Bangkok/Impact Arena (10-11 Juni), terakhir untuk Asia yaitu Singapore/Singapore Indoor Stadium.
Setelah itu, Agust D tour kembali ke Korea yang akan diadakan di Seoul yaitu Jamsil Indoor Stadium pada tanggal 24-25 Juni 2023. Namun juga, Jepang termasuk salah satu list untuk konser ini yang masih menunggu konfirmasi resmi.