Pekanbaru, LiterasiAktual.com – Bupati Pelalawan H. Zukri menekan sirine sekaligus menyaksikan dimulainya pembangunan Perpustakaan Umum Daerah Kabupaten Pelalawan yang berlokasi di gedung Perpustakaan Umum Daerah yang lama, Jalan Lintas Timur, Pangkalan Kerinci, Kamis (27/6/2024).
Dalam sambutannya, Bupati Zukri menyampaikan apresiasinya atas pencapaian dinas kearsipan yang secara perlahan mewujudkan mimpi masyarakat.
“Alhamdulillah hari ini kita sudah sampai pada tahap pertama pembangunan Perpustakaan Umum Daerah, dimana estimasi waktu pembangunan hingga selesai sekitar 210 hari. Tentunya kita berharap kontraktor dapat memaksimalkan waktu 210 hari ini, bahkan kalau bisa lebih cepat lagi,” ujarnya dilansir dari laman RRI.co.id
Bupati Zukri berpesan kepada pihak kontraktor untuk mempercepat pembangunan gedung perpustakaan agar dapat segera digunakan untuk melayani masyarakat, namun dengan catatan pekerjaan dilakukan sesuai prosedur, gambar dan spesifikasi yang telah ditetapkan pemerintah, tanpa mengabaikan lingkungan.
baca juga Popda XVI Riau: Atlet Berprestasi Siap Diguyur Bonus Rp5 Miliar!
Bupati Zukri berpesan kepada staf pengawas agar benar-benar mengawasi pekerjaan dengan baik sehingga dapat diselesaikan dengan maksimal dan cepat. Beliau berpesan kepada camat dan kepala desa untuk membantu pelaksanaan pekerjaan agar tidak ada gangguan dan hambatan karena bangunan ini sangat ditunggu-tunggu oleh masyarakat. Semoga semua berjalan lancar dan dapat segera selesai sehingga dapat segera dimanfaatkan oleh masyarakat.