Festival ini yang didukung penuh oleh Direktorat Perfilman, Musik, dan Media Dirjen Kebudayaan Kemendikbud Ristek Republik Indonesia.
“Sekarang di 2023 ini Alhamdulillah kita disupport oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi. Ini keren, karena perjuangannya juga besar. Walaupun sebelum dapat bantuan ini kami ada rencana melaksanakan secara mandiri kembali, walaupun dengan skala yang lebih kecil lagi. Dengan memanfaatkan ruang publik yang ada” ujar Alyusra sebagai Show Director
“Pada akhir festival ini akan dibungkus dengan mengangkat musik dari talang mamak Indragiri Hulu, dan Rino akan menampilkan secara live walaupun juga akan didukung backsound dari salah satu personel Riau Rhythm,” tambahnya
Kedepannya, diharapkan melalui festival ini bisa Menyetarakan musik tradisi dan merangsang kembali kreativitas musisi musisi indonesia untuk kembali ke akar musik budaya.
“Kami harap festival ini bisa menyetarakan musik tradisi dan merangsang kembali kreativitas musisi Indonesia untuk kembali keakar musik budaya, karena budaya merupakan identitas bangsa Indonesia di dunia internasional. Dan juga menjadikan Riau sebagai pusat seni pertunjukan di Sumatera,” ungkap Rino