Nasional

Ribuan Tewas Akibat Perang, LP KKI Minta PBB Dibubarkan

Literasi
2072
×

Ribuan Tewas Akibat Perang, LP KKI Minta PBB Dibubarkan

Sebarkan artikel ini

LiterasiAktual.com – Lembaga Pemantau Kebijakan Dan Kejahatan di Indonesia (LP-KKI) minta PBB dibubarkan, merasa kecewa terhadap Organisasi Dunia, Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), karena tidak mampu meredam konflik di timur tengah. 21/10/2023.

Kekecewaan itu meningkat dan dirasakan oleh Lembaga masyarakat LP-KKI, yang aktif menyoroti segala bentuk kebijakan yang merugikan masyarakat, termasuk masyarakat Dunia.

“Sampai hari ini, suda lebih 5000 orang tewas di antara Israel dan Palestina akibat perang yang dimulai oleh Palestina pada Sabtu, 7 Oktober 2023 lalu. Dari jumlah itu, ribuan sipil jadi korban keganasan perang timur tengah, dan kita lihat Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) sebagai badan yang bertanggung jawab mendorong kedamaian disana, seakan tidak perduli, ” Sebut Ketua Lembaga Pemantau Kebijakan Dan Kejahatan di Indonesia (LP-KKI), Feri Sibarani, SH, hari ini di Pekanbaru.

Menurutnya, dari peningkatan eskalasi ketegangan antara Israel dan Palestina, dan peningkatan intensitas perang dengan berbagai serangan roket dari kedua belah pihak yang mengakibatkan kehancuran fisik dan nyawa manusia, sudah terlihat jelas, bahwa Perserikatan Bangsa-Bangsa tidak berguna sama sekali.

“Kalau begini sikap yang ditunjukkan PBB terhadap tragedi kemanusiaan akibat perang, maka sudah sebaiknya Perserikatan Bangsa-Bangsa itu dibubarkan saja. Bukankah tujuan Perserikatan Bangsa-Bangsa itu adalah untuk menciptakan perdamaian dunia? Lantas mengapa aksi saling bunuh di timur tengah ini berlanjut terus menerus?, ” Tanya Feri Sibarani.

Tinggalkan Balasan