PEKANBARU (LA)– Dalam kunjungan kerjanya ke Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Kapolda Riau Irjen Pol Herry Heryawan melakukan penanaman pohon secara simbolis di kawasan wisata Danau Raja, Rengat, Senin siang (14/4). Aksi ini menjadi bagian dari program penanaman serentak 2.000 pohon yang berlangsung di seluruh wilayah Inhu.
Kegiatan ini tidak hanya menyasar lingkungan, namun juga menyentuh aspek budaya lokal, dengan mengangkat semangat pelestarian alam sebagai bagian dari kearifan leluhur. Penanaman dilakukan di berbagai lokasi, mulai dari Mapolres dan Polsek hingga kantor-kantor pemerintahan dan desa.
Kapolda Riau disambut oleh jajaran Forkopimda Inhu, termasuk Kapolres Inhu AKBP Fahrian Saleh Siregar, Bupati Inhu Ade Agus Hartanto, serta para tokoh masyarakat yang hadir memberikan dukungan atas inisiatif hijau ini.
Menurut AKBP Fahrian, kegiatan tersebut bukan sekadar seremoni, melainkan bentuk kepedulian konkret terhadap lingkungan. “Menanam pohon adalah bentuk kecintaan terhadap alam, budaya, dan tanah air. Kita menjaga ekosistem, sekaligus mewariskan bumi yang lestari untuk generasi mendatang,” ungkapnya.
Setelah penanaman pohon, Irjen Herry melanjutkan agenda internal bersama jajaran Polri di Gedung Dang Purnama. Ia juga bersilaturahmi dengan Forkopimda dan tokoh masyarakat di Gedung Sejuta Sungkai sebelum kembali ke Pekanbaru menggunakan helikopter.
Program ini diharapkan dapat memicu kesadaran kolektif masyarakat dan pemerintah untuk menjaga kelestarian lingkungan, serta memperkuat sinergi dalam mitigasi bencana karhutla yang rawan terjadi di wilayah Riau, termasuk Inhu.