Berita

Tiongkok Hentikan Pembelian Pesawat Boeing: Ketegangan Perdagangan Meningkat, Industri Penerbangan AS Terpukul

Literasi
9
×

Tiongkok Hentikan Pembelian Pesawat Boeing: Ketegangan Perdagangan Meningkat, Industri Penerbangan AS Terpukul

Sebarkan artikel ini
Presiden Tiongkok, Xi Jinping saat berbicara dalam sebuah forum (Foto: Dokumentasi/X/Xi's Moments)

Beijing, (LA) – Pemerintah Tiongkok mengambil langkah drastis di tengah memanasnya hubungan dagang dengan Amerika Serikat. Seluruh maskapai penerbangan domestik diperintahkan untuk menghentikan akuisisi pesawat dari Boeing, raksasa dirgantara asal AS.

Instruksi Resmi: Stop Pesanan Boeing dan Komponen Buatan AS

Mengutip laporan Bloomberg News yang dilansir oleh CBS, pemerintah Tiongkok juga memperluas larangan pembelian hingga ke suku cadang dan berbagai komponen penerbangan lain yang berasal dari perusahaan-perusahaan AS. Kebijakan ini dipandang sebagai tekanan langsung terhadap sektor penerbangan Amerika.

Saham Boeing Langsung Tertekan

Keputusan Tiongkok tersebut berdampak cepat di pasar saham. Boeing mencatat penurunan harga saham sebesar USD2,59 atau 1,6 persen, menjadi USD156,74 dalam perdagangan pagi. Meski perusahaan menolak memberikan tanggapan resmi, pasar telah bereaksi atas sentimen negatif ini.

Baca juga

Korsel Gelontorkan Rp46 Triliun Selamatkan Industri Otomotif dari Gempuran Tarif Trump

Tarif Balasan Mencekik Harga Pesawat Buatan AS

Langkah penghentian ini muncul setelah Tiongkok menerapkan tarif balasan yang tinggi terhadap berbagai produk asal AS, termasuk pesawat terbang dan komponennya. Tarif mencapai 125 persen—angka yang mencerminkan respons terhadap kebijakan tarif Presiden Donald Trump yang sebelumnya mencapai 145 persen untuk barang-barang impor asal Tiongkok.

Kondisi tersebut menyebabkan lonjakan harga yang signifikan, menjadikan pesawat dan suku cadang buatan AS nyaris tidak terjangkau bagi maskapai Tiongkok.

Tinggalkan Balasan