Pekanbaru, literasiaktual.com – MTs Fadhilah Pekanbaru menggelar acara Khatam Al-Qur’an dan pembagian sembako kepada keluarga kurang mampu, anak yatim piatu, serta masyarakat yang membutuhkan. Kegiatan ini merupakan bagian dari program tahunan yang telah menjadi tradisi di Madrasah tersebut.
Acara yang berlangsung meriah ini dihadiri oleh Ustadz Muhammad Fadhil, M.Pd selaku Kepala Madrasah, serta seluruh jajaran pengurus dan dewan guru MTs Fadhilah, di antaranya Waka Kurikulum Ustadz Bima Sugandi, S.Pd, Waka Kesiswaan Bunda Annisa Putri, S.Pd, Waka Humas Ustadz Halim Fuady Siregar, S.Pd, Waka Sarpras Ustadz Boy Niro Setiawan, S.Ag, Waka Keislaman Ustadz Nopri Susandi, S.Pd, pengurus komite, serta seluruh siswa dan siswi MTs Fadhilah.
Kegiatan ini tidak terlepas dari partisipasi aktif siswa yang menyumbangkan Infaq setiap hari Jumat dan juga Infaq pada bulan Ramadhan yang dilaksanakan setiap harinya. Dana yang terkumpul kemudian disalurkan untuk membantu mereka yang membutuhkan, terutama keluarga kurang mampu dan anak yatim piatu.

Ucapan terima kasih disampaikan kepada seluruh wali murid dan donatur yang turut berpartisipasi dalam program berbagi ini. Dengan adanya dukungan dari berbagai pihak, MTs Fadhilah dapat melaksanakan kegiatan sosial ini dengan baik dan memberi manfaat bagi masyarakat.
Kegiatan ini juga menjadi momentum untuk mengingatkan pentingnya berbagi kepada sesama, terutama dalam rangka menumbuhkan semangat gotong royong dan kepedulian sosial di kalangan generasi muda.