Kampar, (LA) – Gubernur Riau (Gubri) Abdul Wahid menegaskan komitmennya untuk melindungi generasi muda dan mendorong pembangunan desa-desa di Provinsi Riau. Hal ini disampaikan dalam kunjungan Safari Ramadan di Masjid Ansharullah, Desa Pulau Birandang, Kecamatan Kampa, Kabupaten Kampar, Senin (10/3/2025).
“Mari kita jaga generasi muda dengan pola pikir yang cerdas. Kalau pola pikir mereka terganggu, pelajaran tidak akan bisa mereka terima dengan baik,” ujar Gubri di hadapan warga.
Aksi Melawan Penyalahgunaan Narkoba
Gubri mengimbau warga Desa Pulau Birandang untuk tidak ragu melaporkan aktivitas mencurigakan terkait narkoba kepada pihak kepolisian atau Badan Narkotika. Menurutnya, peran aktif masyarakat sangat penting dalam menjaga lingkungan dari ancaman narkoba yang dapat merusak masa depan generasi muda.
“Kita harus waspada. Jika ada tanda-tanda penyebaran narkoba, segera laporkan. Ini tanggung jawab bersama untuk melindungi anak-anak kita,” tegasnya.
Komitmen Listrik Hingga Dusun
Dalam kesempatan tersebut, Gubri juga menyampaikan rencana besar untuk memastikan ketersediaan listrik hingga ke dusun-dusun di Riau. Ia berjanji akan bekerja sama dengan PLN untuk merealisasikan program tersebut, sehingga anak-anak dapat belajar dengan nyaman, baik di siang maupun malam hari.
“Nanti saya bicarakan dengan PLN. Akan ada lisdus, listrik masuk dusun. Jadi, bukan hanya desa saja yang terang, tetapi hingga ke pelosok dusun,” kata Abdul Wahid.
Seleksi Ketat Investasi di Riau
Gubri juga menekankan pentingnya menyaring investasi yang masuk ke Provinsi Riau. Ia menegaskan, hanya investasi yang memberikan manfaat nyata bagi masyarakat dan memperbesar peluang kerja bagi anak-anak Riau yang akan didukung.
“Investasi yang membuat masyarakat sengsara tidak akan kami izinkan. Kita ingin investasi yang memberi manfaat besar bagi anak-anak dan warga Riau,” tambahnya.
Dukungan Bupati Kampar
Bupati Kampar, Ahmad Yuzar, mengapresiasi kunjungan Gubri dan rombongan dalam Safari Ramadan tersebut. Menurutnya, kedatangan Gubri menjadi berkah bagi masyarakat Desa Pulau Birandang.
“Safari Ramadan ini adalah kesempatan yang baik untuk bersilaturahmi antara pemerintah provinsi, kabupaten, dan masyarakat. Kami berharap, melalui diskusi yang telah dilakukan, persoalan-persoalan masyarakat, khususnya generasi muda, dapat diatasi,” ujar Yuzar.
Wadah Silaturahmi dan Penyelesaian Masalah
Safari Ramadan ini menjadi ajang berdialog antara Gubri, Organisasi Perangkat Daerah (OPD), dan masyarakat setempat. Berbagai isu, mulai dari narkoba hingga kebutuhan infrastruktur, diharapkan dapat segera diatasi melalui kolaborasi yang kuat antara pemerintah dan masyarakat.
“Dengan kebersamaan dan komunikasi yang baik, kita bisa menjawab tantangan dan membawa kesejahteraan bagi Desa Pulau Birandang,” pungkas Yuzar.