Aceh, (LA) – Bertempat di Gedung Auditorium ISBI Aceh, program studi seni teater menggelar pemutaran film serta diskusi “ Beton Sakti” pada hari Rabu (26/2). Kegiatan pemutaran film ini sebagai bagian dari program Bioskop Kampus yang dicanangkan oleh Prodi Teater ISBI Aceh.
Film Beton Sakti adalah hasil produksi dari kelas kolaborasi dengan praktisi Nasional dan Internasional yang dilaksanakan oleh Prodi Seni Teater ISBI Aceh. Koprodi Seni Teater, Dr. Teuku Afifuddin, M.Sn dalam laporannya menyampaikan bahwa Kelas kolaborasi ini menghadirkan filmaker Alfred Banze dari Jerman dan seniman sekaligus aktor teater dan film Agus Nur Amal, seniman Aceh yang berkarir di Nasional. “Program ini adalah bagian dari pembelajaran di Prodi Seni Teater, dimana mahasiswa tidak hanya belajar tentang akting di panggung tapi juga di media lain, seperti video dalam bentuk film atau konten digital”.
Dalam Kegiatan ini kedua praktisi berkolaborasi dengan dosen dan mahasiswa Prodi Seni Teater, Karawitan, dan Seni Rupa Murni dan juga alumni. kedua praktisi datang ke ISBI Aceh menggunakan biaya sendiri, dari mulai transportasi, penginapan bahkan makan mereka tanggung sendiri.
“Kita dari Prodi hanya memfasilitasi tempat dan konsumsi selama kegiatan. Ini jarang terjadi, kalau bukan karena estetika” tegas Afifuddin.
Kelas kolaborasi dengan praktisi Nasional dan Internasional ini di persiapkan agar mahasiswa prodi seni teater kedepan siap menghadapi tantangan dunia usaha dan dunia industri. Mahasiswa di harapkan mampu melihat perkembangan keilmuan sejak di bangku kuliah sehingga ketika lulus mereka bukan hanya menjadi pekerja namun bisa menciptakan lapangan pekerjaan.