Kepala Madan, Literasiaktual.com – Menempuh jarak ratusan kilo meter dari kecamatan kecamatan Namrole, ibu kota Buru Selatan, Bupati Buru Selatan (Bursel), Hj. Safitri Malik Soulisa, S. Pi., M. M. Si datang melantik 9 Penjabat (Pj) Kepala Desa Di Kecamatan Kepala Madan, Bursel.
Pelantikan PJ Desa berlangsung khidmat di gedung aula Kecamatan Kepala Madan, Desa Biloro Senin 3 April 2023, diapresiasi oleh Masyarakat di Wilayah setempat.
Pelantikan itu berdasarkan Surat Keputusan Bupati Bursel, Nomor: 130/47 Tahun 2023 tentang pengesahan pemberhentian kepala desa periode 2017 -2022 Dan pengangkatan penjabat kepala desa dalam Wilayah Kabupaten Bursel.
Adapun 9 Penjabat yang dilantik dan diambil sumpahnya yakni, Ismail Mamulaty sebagai Pj Kades Bala – Bala, La Sariu sebagai Pj Kades Waepandang, Buis Biloro sebagai Pj Kades Batu Layar, Yunus Waemese sebagai Pj Kades Siopot, Rusman Buton sebagai Pj Kades Emguhen, Jakaria Matdoan sebagai Pj Kades Sekat, Haris Wambes sebagai Pj Kades Waehotong, Kayim Mamulaty sebagai Pj Kades Air Tarnate dan La Ode Abdul Mustafa sebagai Pj Kades Pasir Putih.
Proses pelantikan turut dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Gerson E Selsily, Anggota DPRD Asriyadi Tomia, Sekda Umar Mahulete, Kapolres Bursel AKBP M. Agung Gumilar, sejumlah pimpinan OPD, Kabag Pemerintahan Rivandi Daties, Camat Kecamatan Kepala Madan Adam Talesi, Ketua TP PKK Cornelia Selsily, Para PJ Kepala Desa, mantan kepala desa, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, Tokoh Wanita dan Tokoh Adat beserta tamu undangan lainnya.