PemerintahanRohil

Bupati Rohil Afrizal Sintong Lantik H Fauzi Efrizal Sebagai Sekda Rohil

Avatar
461
×

Bupati Rohil Afrizal Sintong Lantik H Fauzi Efrizal Sebagai Sekda Rohil

Sebarkan artikel ini
Bupati Rohil Afrizal

Rohil, Literasiaktual.com – Setelah sekian lama dijabat oleh Pj, akhirnya Bupati Rohil Afrizal Sintong SIP resmi melantik H Fauzi Efrizal S. Sos. M. Si sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Rohil yang defenitif, Rabu (25/1/2023).

Pelantikan Sekda Rohil yang digelar di Gedung H Misran Rais tersebut hadir Wakil Bupati H Sulaiman SS MH, Ketua DPRD Rohil Maston, unsur Forkopimda, para kepala OPD dan berbagai unsur lainnya.

baca juga: Bupati Bersama Wabup Rohil Hadiri Rakornas Kepala Daerah dan Forkopimda Yang Dibuka Presiden Jokowi

Dalam sambutannya, Bupati Rohil Afrizal Sintong mengatakan bahwa H Fauzi Efrizal ini bagi masyarakat Rokan Hilir dan kalangan ASN merupakan sosok yang tidak asing lagi karena semasa Bupati Rohil, Drs H Wan Thamrin Hasyim menjabat dia pernah bertugas di Setdakab Rohil.

Bupati Rohil Afrizal

H Fauzi sendiri, sebelumnya menjabat sebagai Kadis Perkim Kota Dumai dan telah mengikuti Asesment untuk jabatan Setdakab Rohil beberapa waktu lalu. Pria bersusia 51 tahun ini merupalan Alumni STPDN dan merupakan anak jati diri Kubu, Rokan Hilir.

“Sekda yang dilantik ini merupakan hasil pansel dan kita hanya mengusulkan pelantikan kepada Gubernur Riau dan murni hasil pansel. Tentunya kami mengucapkan selamat datang dan bertugas di Kabupaten Rohil, “kata Bupati.

Kehadiran Sekda baru ini lanjut Bupati, diharapkan dapat memberikan semangat bagi pemerintahan Kabupaten Rohil dalam segala bidang. Karena sekda merupakan merupakan bapaknya ASN di negeri yang berjuluk seribu kubah.

“Banyak pekerjaan yang menanti, diharapkan dapat saling berkoordinasi dalam menyelesaikan seluruh pekerjaan yang ada,” jelasnya.

Respon (5)

  1. The material of this blog is just phenomenal! Reading this article was crucial for me as it supplied useful understandings and detailed info on the subject. I was thrilled by the quality of the writing and the level of study entailed. The writer did an impressive job in offering the details plainly and engagingly. Congratulations to the author for producing such a well-written and useful blog. I can’t wait to find out more write-ups here!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *